Ada cinta di diamku
Ada sayang di heningku
Ada rindu tanpa sapa
Aku diam tapi mendengarkan
Aku hening tapi memperhatikan
Tanpa sapa bukan berarti ku lupa
Sulit untukku menguntai kata
Apalagi bermain bersama frasa
Berusaha bergayut pada kalimat yang tersirat
Menggenggam serpihan hati yang terserak
Ku coba maknai semua titah nasehatmu
Memahami dan menjalankan
Membongkar rahasia dan hakikat rasa dalam kata
Walau untuk itu ku merenggut waktu yang lama
Ketahuilah
Ku sedang mencari tujuanku
Saat ini, jalan inilah yang ku pilih
Bersamamu ku akan bertahan
Bersama kita berjuang
Bukan mudah untukku
Dengan "background" yang sangat jauh dariNya
Dan tipisnya ilmu dan iman yang ada padaku
Memilih jalan ini hanya karena Allah
Meninggalkan lenaku pada kefanaan
Berdoalah
Agar kita istiqomah
Dan pilihan ini tak salah
Karena ku yakini
Jalan ini lah yang kan mengantarkan kita ke Syurga kelak
Karena inilah yang kurindukan
Jalan Dakwah
Jalan yang dicintai Allah
Jalan yang dicintai Rasulullah
Jalan para syuhada
Karena ku sayangimu karena Allah
Makanya ku mendengarkan
Maka pahamilah
Ada sayang di heningku
Ada rindu tanpa sapa
Aku diam tapi mendengarkan
Aku hening tapi memperhatikan
Tanpa sapa bukan berarti ku lupa
Sulit untukku menguntai kata
Apalagi bermain bersama frasa
Berusaha bergayut pada kalimat yang tersirat
Menggenggam serpihan hati yang terserak
Ku coba maknai semua titah nasehatmu
Memahami dan menjalankan
Membongkar rahasia dan hakikat rasa dalam kata
Walau untuk itu ku merenggut waktu yang lama
Ketahuilah
Ku sedang mencari tujuanku
Saat ini, jalan inilah yang ku pilih
Bersamamu ku akan bertahan
Bersama kita berjuang
Bukan mudah untukku
Dengan "background" yang sangat jauh dariNya
Dan tipisnya ilmu dan iman yang ada padaku
Memilih jalan ini hanya karena Allah
Meninggalkan lenaku pada kefanaan
Berdoalah
Agar kita istiqomah
Dan pilihan ini tak salah
Karena ku yakini
Jalan ini lah yang kan mengantarkan kita ke Syurga kelak
Karena inilah yang kurindukan
Jalan Dakwah
Jalan yang dicintai Allah
Jalan yang dicintai Rasulullah
Jalan para syuhada
Karena ku sayangimu karena Allah
Makanya ku mendengarkan
Maka pahamilah
0 comments:
Post a Comment